SENTUHAN SANG BOENDA MARLIN

PENUHI KEBUTUHAN PAKAIAN SEKOLAH ANAK DAN ANGKAT UMKM PERAJIN BATIK KOTA BATAM – MENATA DARI SUDUT KOTA

“Anak – anak kita akan segera memulai proses belajar – mengajar untuk tahun ajaran baru 2020/2021 ini, tentunya membutuhkan pakain sekolah khususnya batik. Dari pada kita beli diluar, Kenapa tidak kita beli saja produk kerajinan kita sendiri. Selain tentunya lebih murah, juga dapat membantu para perajin batik di Batam ini” ujar Bunda Marlin usai rakor bersama mitra penyelenggara PAUD Kota Batam dan pertemuan perajin batik Kota Batam, Selasa (14/07).

BATAMKOTA, “Sekali mendayung dua tiga pulau terlampaui” pepatah ini bak menjadi sebati dalam jiwa seorang Hj. Marlin Agustina dalam menyelaraskan pemikiran dan kreatifitasnya ketika mempertimbangkan kebijakan, strategi  dan mengambil keputusan selaku Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Batam dan juga Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kota Batam.

Harus diakui bahwa sebagai sosok wanita yang kini lebih banyak menghabiskan waktunya berkecimpung langsung dalam dunia sosial, ekonomi dan politik di Kota Batam Hj. Marlin Agustina memiliki pesonal diatas rata – rata kaum kartini yang bergelut pada bidang yang sama.

Hal ini dapat dilihat secara langsung bagaimana sosoknya dapat menyelaraskan konsep, memilih soslusi tepat dan cepat sebagai penyelesaian berbagai permasalahan yang ada dihadapannya dalam kapasitasnya sebagai leader beberapa organisasi yang ia nahkodai.

Dengan kecerdasan dan kecerdikan yang ia miliki, berbagai ide – ide kreatif dan cemerlang lahir dari pemikirannya yang pada akhirnya mampu membawa setiap amanah yang ia emban melanglang buwana melintasi batas – batas persepsi dan target perencanaan awal.

Dekranasda Kota Batam, Bunda PAUD Kota Batam, Kerabat – Berkad, GOW Kota Batam dan TP. PKK Kota Batam adalah beberapa organisasi yang digawangi langsung oleh sentuhan Sang Boenda. Saat ini bahkan beberapa diantaranya telah menorekan tinta emas dalam sejarah berdiri dan perkembangannya kekinian dengan pelbagai penghargaan dan prestasi cemerlang yang telah diraih.

Dekranasda Kota Batam misalnya, saat ini telah menjelma sebagai salah satu pelopor pengembangan dan pelestarian salah satu akar kebudayaan nasional di Kota Batam. Tidak tanggung – tanggung bahkan salah satu karnya “BATIK MARLIN” telah menembus pasar internasional Asia.

Ditangannya sebagai Sang Boenda Kota Batam, bahkan telah membawa Kota Batam beberapa kali meraih prestasi tingkat nasional sebagai Kota dengan predikat terbaik dalam beberapa kesempatan.

Terbaru Sang Boenda berhasil menerima penghargaan dari BKKBN Republik Indonesia sebagai Kota dengan pengendalian penduduk melalui program KB terbaik secara nasional dalam rangka peringatan Hari Keluarga Nasional beberapa pekan yang lalu dengan pencapaian Akseptor KB melebihi 300% dari Target perencanaan, dalam masa kurang dari satu bulan.

Tak heran kemudian banyak kaum kartini yang berasal dari lintas usia yang sangat mengagumi dan mengidolakannya sebagai salah satu sosok wanita yang dapat menjadi presentasi eksistensi kaum hawa ini di Kota Batam, dikancah Propinsi Kepulauan Riau bahkan secara nasional dan internasional.

Karenanya sangat tidak berlebihan kemudian, jika beberapa kalangan mulai menyematkan “Sang Boenda” kepada Wanita Kesayangan Walikota Batam ini. Dengan sentuhan Sang Boenda beberapa hal yang dahulunya sulit bahkan tidak mampu dilewati, kini tidak hanya berkembang pesat namun melaju dan terus melanglang buwana menembus batas – batas yang selama ini hanya menjadi persepsi bagi yang lain.